SIAP-PSB 2010: Jenjang SD/MI, SMP/MTs, SMA, dan SMK

Sejumlah kota di tanah air telah menggunakan sistem PSB Online agar memudahkan proses pendaftaran, transparansi hasil, dan dalam hal keamanan untuk mencegah adanya pendaftar dengan teknik ninja dan titip-menitip yang mana jadi momok pada beberapa tahun yang lalu, sebelum sistem online ini dijalankan.

Nah, selain kota-kota yang telah saya review sebelumnya, sejumlah kota juga telah membuka PSB online yang tergabung dalam suatu paket sistem informasi yang dinamakan siap-psb. Kota yang tergabung dalam siap-psb tersebut, dapat dibuka melalui sebuah portal, sederhananya,, portal itu adalah ibarat pintu yang digunakan untuk membuka ke ruangan berikutnya…

nah, melalui portal ini, adik-adik calon siswa, orang-tua murid, Bapak-Ibu dari Dinas Pendidikan, maupun semua pihak lain dapat mengaksesnya.. tampilan portal-nya adalah seperti di bawah ini:

portal SIAP PSB.COM

kota mana saja yang menggukanan SIAP-PSB 2010 ini?

Sampai dengan hari Senin 21 juni 2010, kota-kota yang tergabung di dalamnya adalah:

  • PSB online untuk Jenjang SD/MI:

daftar-SIAP-PSB2010(SD) batam, semarang

  • PSB online untuk jenjang SMP/MTs, SMA, dan SMK:

psb online yogya, batubara, bekasi, bengkulu, kediri, malang, mataram, semarang, medan, tanjungpinangm tuban, situbondo

Nah, mungkin timbul pertanyaan:

apakah setiap saya mau mengakses web siap-psb di kota saya, harus ke portal http://www.siap-psb.com dulu, baru kemudian ke kota yang saya tuju?  ternyata, tidak!

sebagai contoh.. misalnya ingin mengakses situs psb di batam, maka cukup mengetikkan seperti ini: http://batam.siap-psb.com

sedangkan untuk yogya, bisa mengetikkan seperti ini: http://yogya.siap-psb.com

Jadi, cukup hanya dengan menambahkan nama kota yang dituju yang ada pada daftar di atas, seperti batam, batubara, bekasi, bengkulu, kediri, malang, mataram, semarang, medan, tanjungpinang, tuban, atau situbondo di depan nama “siap-psb.com

Mungkin timbul pertanyaan lain..

kenapa kok tidak semua kota menggunakan siap-psb online bersamaan saja? biar praktis…

tidak semua kota memiliki kebutuhan PSB yang sama, dan kompleksitas rayon (berdasarkan persebaran penduduk) di tiap kota juga dimungkinkan berbeda.  Oleh karena itu, bisa berbeda pula cara dan waktu pengembangan situs psb nya.

Selamat ber-PSB Online.. pesan saya:

Bijaksanalah sebelum mendaftar,,
Amati dulu tren-nya, jangan keburu nafsu mendaftar..
INGAT, kesempatan daftar CUMA 1 KALI,, Use it wisely

^_^v

Review lain terkait dengan PSB online 2010 ini:

PSB ONLINE 2008 dan Peringkat UASBN

update 7 mei 2010:

review tentang PSB online 2010 (klik untuk menuju link) :

  • PSB Online 2010 overall dapat disimak di SINI
  • Semarang 2010 bisa klik di SINI

Semenjak beberapa tahun terakhir ini, sistem PSB ( Penerimaan Siswa Baru) di Surabaya khususnya mulai diterapkan sistem online. Dengan adanya sistem ini diharapkan lebih memudahkan orang tua calon siswa dalam menentukan pilihan sekolah, serta memantau perkembangan PSB secara realtime dimanapun mereka berada asalkan terkoneksi dengan jaringan telepon maupun internet.

Pada 2008 ini, PSB-online dilakukan untuk tingkat SMP, SMA, dan SMK. diselenggarakan pada 7-8-9 Juli 2008. Untuk memantau perkembangan PSB 2008 dapat dilihat di http://psbsby-online.net

Apabila ingin memantau peringkat nilai UASBN SMP secara online melalui website, dapat di klik pada link berikut  ini. http://psbsby-online.net/psb2008/unas/

Selamat Berjuang adik-adik yang mengikuti PSB kali ini,,

tentukan pilihan dengan bijaksana..

pilihan yang tepat akan menentukan langkah Anda selanjutnya 🙂

Artikel terbaru yang berkaitan dengan PSB  :